10 Nama Julukan Negara-negara Yang Unik Di Dunia


Tahukah kalian negara yang dikenal dengan julukan Hexagon? Bagaimana dengan Pulau Emerald atau the Island of Love? Bukan hal yang baru bagi negara-negara untuk memiliki nama julukan. Nama ini bisa berasal dari sejarahnya, atau letak geografisnya, atau hal lainnya. Berikut ini adalah 10 nama julukan negara-negara yang unik di dunia. Adakah yang pernah kalian dengar? 


Ilustrasi Irlandia, Pulau Emerald irishcentral.com

1. Prancis: Hexagon

Orang Prancis sering menyebut Prancis Metropolitan sebagai "L'Hexagone" ("Heksagon"). Hal ini karena bentuk geometrisnya yang unik dan tidak rata dengan sekitar enam sisi.


2. Finlandia: Tanah Seribu Danau

Membahas soal Finlandia, tidak terlepas dari danaunya. Menurut perhitungan terakhir, diketahui ada 187.887 danau di Finlandia.


3. Korea Utara: Hermit Kingdom

Korea Utara selain dikenal sebagai negara Pemimpin Besar, juga dikenal sebagai Kerajan Pertapa (Hermit Kingdom). Ini mengacu pada isolasi wilayahnya dari seluruh dunia.


4. Guatemala: Land of Eternal Spring

Guatemala sebagai negara bagian Amerika Tengah, memiliki iklim sedang sepanjang tahun. Karena itulah, Guatemala dikenal sebagai Land of Eternal Spring (Tanah Musim Semi Abadi)


5. Spanyol dan Portugal: Semenanjung Iberia

Julukan Spanyol dan Portugal sebagai Semenanjung Iberia merujuk pada area pegunungan yang paling terkait dengan negara-negara Spanyol dan Portugal.


6. Irlandia: Pulau Emerald atau Pulau Hijau

Pulau Hijau atau Pulau Emerald merupakan julukan yang paling tepat untuk menggambarkan desa yang hijau di Irlandia.


7. Mongolia: Land of the Eternal Blue Sky

Mongolia disebut Land of the Eternal Blue Sky karena sedikitnya hujan yang turun di negara ini. Langit di Mongolia seringkali cerah, bisa sampai 257 hari setahun.


8. Australia: Oz

Istilah Oz atau Tanah Oz merupakan singkatan dari kata Australia. Secara fonetis, Aus sama dengan Oz.


9. Siprus: Island of Love

Julukan Siprus sebagai the Island of Love atau Pulau Cinta berasal dari legenda yang mengatakan bahwa dewi Aphrodite yang cantik muncul tanpa busana dari ombak di pantai di Siprus.


10. Belarus: Blue-Eyed Country

Belarus memiliki julukan Negara Bermata Biru karena adanya ribuan danau yang tersebar di sekitarnya.


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel