Mengapa Kamu Harus Mengunjungi Paris Setidaknya Sekali Seumur Hidup

Eiffel Tower, Paris
Ilustrasi Menara Eiffel viator.com


"Paris is always a good idea" -- Audrey Hepburn


Ada banyak destinasi wisata yang populer di dunia. Namun, belum lengkap rasanya kalau belum mengunjungi Paris. Paris merupakan salah satu kota yang paling terkenal di Eropa yang dikenal dengan julukan City of Lights.

Sebagai kota romantis, Paris  kerap menjadi latar film-film di seluruh dunia. Ini membuat Paris menjadi kota yang paling sering dikunjungi di seluruh dunia.



Alasan Utama Mengapa Kamu Harus Mengunjungi Paris Setidaknya Sekali Seumur Hidup


1. Keindahan Paris

Paris memiliki banyak daya tarik terutama dari segi arsitekturalnya. Bukan hanya tempat-tempat romantis yang terkenal, tetapi juga nuansa dari Paris dengan segala detailnya tidak pernah membuat kita berhenti untuk berdecak kagum.

Berikut merupakan lokasi-lokasi romantis yang menjadi daya tarik Paris.

Eiffel Tower

Menara Eiffel mungkin merupakan tempat terpopuler di seluruh dunia. Menara Eiffel merupakan ikon dari Paris dan telah menjadi bagian dari sejarah Prancis. Dibangun pada tahun 1889, menara Eiffel memiliki tinggi 324 meter, termasuk antena di bagian atasnya. Kita bisa menggunakan elevator untuk mencapai bagian yang lebih tinggi dari Eiffel dan menikmati makan di restoran sambil melihat pemandangan yang menakjubkan.


Temple of Love, The Parc

Dibangun pada tahun 1778, Temple of Love terletak di sebuah pulau kecil, The Parc. Bagian paling romantis saat berkunjung ke Temple of Love terletak pada perjalanannya yang menggunakan perahu. Pasangan dari berbagai belahan dunia pasti akan mengunjungi tempat ini apabila ke Paris. Konon katanya jika pasangan berciuman di sini, akan memperkuat ikatan cinta mereka.


Luxembourg Gardens

Luxembourg Gardens terletak di tengah kota Paris. Taman ini awalnya merupakan taman pribadi yang dibuka untuk umum. Kita dapat menemukan kebun buah-buahan, peternakan lebah, dan rumah kaca dengan koleksi anggrek. Dipenuhi dengan patung-patung, air mancur, dan jutaan bunga menjadikannya daya tarik tersendiri bagi para turis. Sangat menyenangkan untuk berjalan-jalan di sekeliling taman ini.


River Seine

Mengalir melalui jantung kota Paris, River Seine Merupakan tempat yang wajib untuk dikunjungi para pasangan. Kita akan dibuat terpesona oleh sungai yang berkilau hasil refleksi dari ribuan lampu kota. Kita bisa menikmati suasana romantis sambil berjalan di sepanjang River Seine melewati Pont des Arts, the Louvre, Notre Dame Cathedral dan Ile Saint Louis. 


The Pont Alexandre III

Jembatan Pont Alexandre III dibangun sebagai tanda kerjasama dan persahabatan antara Rusia dan Prancis pada abad ke-19. Jembatan ini sering disebut yang paling indah di Paris karena fitur-fiturnya yang mewah. Bahkan penyanyi Adele pernah melakukan syuting videonya di sini.



2. Keindahan Seni


Paris memiliki lebih dari ratusan museum yang akan membuat kamu berdecak kagum. Salah satunya adalah Louvre, yang merupakan museum terbesar dan paling banyak dikunjungi di dunia. Merupakan hal wajib untuk mengunjungi museum ini apabila ke Paris.

Banyak koleksi karya terbaik dapat ditemui disini, diantaranya lukisan Mona Lisa karya Leonardo da Vinci dan berbagai koleksi lukisan lainnya dari abad ke-15 hingga abad ke-19.


3. Notre-Dame Cathedral


Notre-Dame Cathedral adalah bangunan gereja yang berbeda dengan yang biasa kita temui dan merupakan salah satu simbol Paris yang paling abadi. Dibangun pada abad ke-14, Notre-Dame merupakan bangunan setinggi 400 kaki yang terdiri dari dua menara raksasa dengan arsitektur gothic. Ini secara luas dianggap sebagai salah satu contoh terbaik dari arsitektur Gothic Prancis di Eropa.


4. Surga Bagi Para Foodies

Paris terkenal akan kelezatan kulinernya, bahkan telah diakui oleh UNESCO. Salah satu yang terkenal dari Prancis adalah toko rotinya. Croissant merupakan menu sarapan khusus di Prancis yang dinikmati bersama dengan coklat panas. Ada banyak sekali cafe yang menyajikan croissant ini, tentunya dengan cita rasa khas Paris.

Selain itu, terdapat pula macaron dan baguette (roti khas Prancis) merupakan makanan khas yang selalu tersedia di semua toko roti seantero Paris. Selain baguette, croissant dan macaron, kamu wajib mencoba wine, champagne, dan French cheese.

Roti dan keju merupakan bagian dari makanan sehari-hari di Paris. Ada banyak keju yang terkenal di Paris diantaranya Meaux, Montereau, Melun, Provins, Coulommiers, Camembert, dan masih banyak lagi.

Menikmati keju dengan segelas wine merupakan tradisi khusus di Prancis. Hal ini karena Prancis terkenal akan warisan winenya. Ada berbagai jenis wine yang bisa kita temui diantaranya Bordeaux, la Vallée de la Loire, la Vallée du Rhone.


5. Les Grand Magasins (The Grand Department Store)

Sebagai kota fashion, Paris memiliki pusat perbelanjaan yang paling indah di dunia. Ada tiga tempat legendaris diantaranya  Le Bon Marché, Printemps, dan Galeries Lafayette.

Semua produk fashion ternama, produk kecantikan, peralatan rumah tangga hingga aksesoris bisa kita temui. Di sini bukan hanya tempat berbelanja, tetapi terdapat juga acara budaya, dan santapan yang menggoda untuk dinikmati. Bahkan jika kita tidak berbelanja, tampilan etalase yang megah, serta desain interior yang indah membuatnya layak untuk dikunjungi.


Tak heran jika Paris menjadi tujuan destinasi wisata yang paling banyak dikunjungi. Jangan sampai kamu melewatkan keindahan dari ibukota Prancis ini.



Referensi:
https://www.cometoparis.com/paris-guide/what-to-do-in-paris-s938
https://www.livescience.com/29391-eiffel-tower.html
https://traveltriangle.com/blog/temple-of-love-paris/
https://frenchmoments.eu/pont-alexandre-iii-paris/
https://www.parisperfect.com/blog/2017/01/most-romantic-places-in-paris/


Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel